Diketahui:
Jumlah lampu n = 5
Daya lampu P1 = 20 W
Waktu digunakan sehari t1 = 18 jam = 18 h
Tegangan lampu V1 =220 V
Jumlah lampu kecil n = 4
Daya lampu kecil P2 = 10 W
Waktu digunakan sehari t2 = 10 jam = 10 h
Tegangan lampu kecil V2 = 220 V
Jumlah setrika n = 1
Daya setrika P3 = 120 W
Waktu digunakan sehari t3 = 30 menit = 0,5 jam = 0,5 h
Tegangan setrika V3 = 220 V
Jumlah televisi n = 1
Daya televisi P4 = 240 W
Waktu digunakan sehari t4 = 12 jam = 12 h
Tegangan televisi V4 = 220 V
Jumlah kulkas n = 1
Daya kulkas P5 = 350 W
Waktu digunakan sehari t5 = 24 jam = 24 h
Tegangan kulkas V5 = 220 V
Biaya 1 kWh = Rp500,00
Waktu pemakaian peralatan = 1 bulan = 30 hari
Ditanya:
Biaya yang dibayarkan dalam 1 bulan?
Dijawab:
Energi listrik merupakan suatu bentuk energi yang berasal dari sumber arus dan dirumuskan dengan persamaan berikut.
W=VIt
Dengan P=VI , maka persamaan energi listrik juga dapat dirumuskan sebagai berikut.
W=Pt
Menghitung energi listrik yang digunakan setiap peralatan listrik di rumah Yana dalam sehari.
Energi listrik 5 buah lampu
W1=nP1t1
W1=(5)(20)(18)
W1=1.800 Wh
W1=1,8 kWh
Energi listrik 4 buah lampu kecil
W2=nP2t2
W2=(4)(10)(10)
W2=400 Wh
W2=0,4 kWh
Energi listrik setrika
W3=nP3t3
W3=(1)(120)(0,5)
W3=60 Wh
W3=0,06 kWh
Energi listrik televisi
W4=nP4t4
W4=(1)(240)(12)
W4=2.800 Wh
W4=2,8 kWh
Energi listrik kulkas
W5=nP5t5
W5=(1)(350)(24)
W5=8.400 Wh
W5=8,4 kWh
Sehingga energi listrik total yang dihabiskan semua peralatan listrik di rumah Yana selama 30 hari adalah:
Wtotal=(W1+W2+W3+W4+W5)(30 hari)
Wtotal=(1,8+0,4+0,06+2,8+8,4)(30)
Wtotal=(13,46)(30)
Wtotal=403,8 kWh
Selanjutnya biaya yang harus dibayarkan dalam 1 bulan:
Biaya=(Wtotal)(tarif)
Biaya=(403,8)(Rp500,00)
Biaya=Rp201.900,00
Jadi, biaya yang harus dibayarkan Yana dalam 1 bulan adalah Rp201.900,00.