Latihan Biologi Kelas X Kerja Ilmiah dan Metode Ilmiah
# 6
Pilgan

Perhatikan pernyataan berikut!

  1. Peka terhadap kejadian di alam
  2. Percaya pada sesuatu yang nyata dan dapat dibuktikan
  3. Jujur dan objektif terhadap penelitian yang dilakukan
  4. Prediksi yang dilakukan harus benar

Dari pernyataan di atas, sikap ilmiah ditunjukkan oleh nomor ....

A

1 dan 3

B

2 dan 4

C

1, 2, dan 3

D

1, 2, dan 4

E

semua benar

Pembahasan:

Sikap ilmiah dibutuhkan untuk menghasilkan karya ilmiah. Adapun beberapa sikap ilmiah yang diperlukan sebagai berikut.

  • Peka terhadap kejadian di alam
  • Tidak percaya pada takhayul yang tidak dapat dibuktikan
  • Memiliki keingintahuan yang tinggi
  • Memiliki minat yang tinggi untuk menghasilkan suatu karya
  • Jujur dan objektif terhadap penelitian yang dilakukan
  • Berpikir logis, terbuka, dan menerima kritik saran
  • Teliti, tekun, dan tidak mudah putus asa
  • Optimis dengan penelitian yang dilakukan
  • Menghormati peneliti dan orang lain
  • Menghargai hasil penelitian orang lain

Jadi, yang termasuk sikap ilmiah adalah nomor 1, 2, dan 3.


*(4) Prediksi yang dilakukan harus benar \rightarrow salah. Penelitian tidak selalu menghasilkan hasil yang sesuai dengan prediksi. Penelitian justru bertujuan untuk mencari kebenaran terhadap prediksi atau hipotesis yang telah dibuat.