Makrofag adalah jenis sel yang berasal dari sel darah putih dan berperan sebagai sistem pertahanan yang tidak spesifik. Makrofag ini akan menfagositosis sel-sel patogen seperti kuman serta menstimulasi sistem imun dan limfosit untuk merespon patogen. Proses "makan" sel ini terjadi secara fagositosis dengan membentuk vesikel fagositik dari lekukan membran plasma yang dinamakan fagosom. Fagosom akan bergabung dengan lisosom, membentuk fagolisosom. Bahan di dalam fagolisosom dicerna oleh enzim di dalam lisosom. Limbah pencernaan makrofag ini akan dikeluarkan dari sel dengan proses eksositosis.

sumber: hisham.id
Jadi peranan makrofag dalam sel tubuh manusia yang tidak benar adalah menelan bibit penyakit sel secara eksositosis. Penelanan bibit penyakit pada makrofag terjadi secara fagositosis.