Bank Soal Sejarah Indonesia SMA Gerakan Pemuda Masa Penjajahan Belanda dan Jepang

Soal

Pilgan

Indonesia vrij atau Indonesia Merdeka merupakan pembelaan yang dibacakan oleh seorang tokoh bernama …

A

Ir. Soekarno.

B

Mohammad Hatta.

C

Mohammad Yamin.

D

Ki Hadjar Dewantara.

E

Semaun.

Pembahasan:

Dua tahun sebelum Indonesia Mengggugat yang merupakan pembelaan Ir. Soekarno di Pengadilan Bandung (1930), Mohammad Hatta juga memiliki pembelaan sewaktu kuliah di Belanda. Saat mendirikan organisasi Indonische Veereniging pada tahun 1923, gagasan mengenai pergerakan antikolonialisme di Belanda mulai digaungkan olehnya bersama mahasiswa lainnya.

Puncaknya, Hatta dan organisasi Perhimpunan Indonesia ikut dalam Kongres Melawan Penindasan Kolonial dan Imperialisme di Brussels dari tanggal 10-15 Februari 1927. Akibat keterlibatannya di dalam liga ini, yang dituduh sebagai organisasi komunis propagandis, dan juga aktif dalam menyebarluaskan propaganda kemerdekaan Indonesia di Eropa, Hatta akhirnya ditangkap oleh polisi Belanda pada September 1927. Agar terbebas dari segala bentuk hukuman, ia membuat sebuah pembelaan bernama Indonesia Vrij atau Indonesia Merdeka.

Pidato pembelaannya berjudul Indonesia Vrij membuatnya ia dibebaskan dari beragam tuduhan. Ia dibela 3 orang pengacara Belanda yang salah satunya berasal dari parlemen bernama J.E.W Duys. Pidato Indonesia Vrij juga sampai ke Indonesia dengan cara penyelundupan.

Jadi, Indonesia Vrij atau Indonesia Merdeka merupakan pembelaan yang dibacakan oleh seorang tokoh bernama Mohammad Hatta.

Video
19 Oktober 2021
Perlawanan Pejuang Aceh Terhadap Belanda | Contoh Soal Materi Perang Melawan Kolonialisme dan Imp...
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal