Bank Soal Biologi SMA Peran Mikroorganisme dalam Bioteknologi

Soal

Pilgan

Dalam ilmu biohidrometalurgi, kita mengenal adanya istilah bioleaching yang melibatkan peranan bakteri tertentu untuk mengubah senyawa logam yang tidak larut menjadi senyawa logam sulfida yang larut di dalam air. Salah satu bakteri yang terlibat dalam proses tersebut adalah ....

A

Thiobacillus ferrooxidans

B

Methylobacillus pratensis

C

Lactococcus lactis

D

Agrobacterium tumefaciens

E

Aspergillus wentii

Pembahasan:

Bakteri yang terlibat dalam bioleaching logam adalah Thiobacillus ferrooxidans. Bakteri ini merupakan bakteri gram negatif yang bersifat aerob. Cara kerja dari bakteri ini yaitu mengubah senyawa logam yang tidak larut menjadi senyawa logam sulfida yang larut di dalam air. Sehingga manfaat yang didapatkan dengan adanya mikroorganisme ini pada bidang pertambangan adalah memudahkan pemisahkan logam dengan bijihnya.

Jadi yang berperan dalam bioleaching adalah bakteri Thiobacillus ferrooxidans.


*Methylobacillus pratensis merupakan jenis bakteri metanogen yang berperan dalam mengubah senyawa organik menjadi metan.

*Lactococcus lactis adalah bakteri yang terlibat dalam proses pembuatan keju dengan mengubah gula laktosa menjadi asam laktat.

*Agrobacterium tumefaciens adalah bakteri yang berperan penyebab penyakit tumor pada tanaman.

*Aspergillus wentii merupakan jamur yang berperan dalam pembuatan kecap dengan mengubah protein kompleks pada kedelai menjadi protein yang lebih sederhana.

Video
10 Mei 2022
Yoghurt Lebih Aman di Konsumsi Orang Intoleran Laktosa?
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal