Buta warna merupakan penyakit menurun terpaut kromosom X dan bersifat resesif. Bila kita perhatikan peta silsilah di atas maka individu nomor 3 adalah laki-laki normal dan menikah dengan wanita carrier. Perhatikan tabel persilangan berikut ini!
Parental: wanita carrier >< pria normal
Genotipe: XcbX >< XY
Gamet: Xcb , X >< X , Y
Filial 1:

Keterangan:
- XcbX adalah wanita carrier
- XX adalah wanita normal
- XcbY adalah pria buta warna
- XY adalah pria normal
Peluang anak laki-laki lahir normal : anak laki-laki buta warna = 1 : 1
Jadi, persen kemungkinan anak laki-laki lahir normal = 1/2 x 100% = 50%.
Maka, kemungkinan pasangan tersebut memiliki anak laki-laki normal adalah 50%.
Note: Mengapa kita tidak memilih 25%? Karena kita hanya ditanya peluang dari anak laki-laki saja, bukan dari keseluruhan anak.