Hemofilia adalah kelainan yang tertaut dengan kromosom X dan bersifat resesif. Seorang ibu yang carrier akan menurunkan gen hemofilia pada anak laki-lakinya. Ayah yang menderita hemofilia juga akan menurunkan gen hemofilia pada anak perempuannya. Model pewarisan ini disebut dengan pewarisan bersilang atau criss-cross inheritance.
Sesuai pewarisan bersilang, jika George dinyatakan menderita hemofilia (XhY), maka gen hemofilia diperoleh dari ibunya. Oleh karena itu, ibu George pasti seorang carrier dengan genotipe XHXh. --> Pernyataan 1 dan 3 benar.
Lalu, apakah ayah George pasti penderita hemofilia? Jawabannya tidak. Kalaupun ayah George hemofilia maka gen hemofilia tersebut akan diwariskan ke anak perempuannya, bukan anak laki-lakinya, seperti George. Jadi, genotipe ayah George bisa normal (XHY) atau penderita hemofilia (XhY).
Hal tersebut dapat dibuktikan pada tabel persilangan berikut.
1) Ayah George normal.

2) Ayah George penderita hemofilia.

Jadi, pernyataan yang benar adalah nomor 1 dan 3.