Latihan Bahasa Indonesia Kelas II Ungkapan Perintah
# 9
Pilgan

Bacalah teks berikut ini!

Risa sedang makan malam bersama keluarga besarnya yang terdiri dari ayah, ibu, kakak, adik, kakek, dan nenek. Mereka makan makanan yang dimasak oleh ibu. Saat tengah makan, Risa makan menggunakan tangan kiri. Ibu langsung menyuruh Risa makan menggunakan tangan kanan.

Ungkapan perintah yang dapat diucapkan Ibu kepada Risa adalah ...

A

Risa, makanlah menggunakan tangan kanan!

B

Maaf, Risa. Kamu tidak boleh makan menggunakan tangan kiri.

C

Risa, ayo, kita makan menggunakan tangan kanan.

Pembahasan:

Ungkapan perintah adalah perkataan yang diucapkan untuk memerintah atau menyuruh seseorang melakukan suatu tindakan. Ciri-ciri kalimat perintah adalah

  • biasa ditandai dengan penggunaan kata -lah pada akhir kata kerja, misalnya buanglah, bacalah, belajarlah, dan datanglah
  • diakhiri dengan tanda seru (!), misalnya Datanglah ke rumah Paman besok!

Menurut teks di atas, ibu menyuruh Risa makan menggunakan tangan kanan. Ungkapan perintah yang dapat diucapkan Ibu kepada Risa adalah Risa, makanlah menggunakan tangan kanan!