Kelarutan adalah jumlah maksimum zat yang dapat dilarutkan dalam sejumlah pelarut. Kelarutan dapat dinyatakan dalam dua jenis.
- Untuk zat yang mudah larut: dinyatakan dalam gram/100 gram air.
 - Untuk zat yang sukar larut: dinyatakan dalam mol/L atau kemolaran.
 
Larutan timbal(II) nitrat : Pb(NO3)2
Larutan asam klorida : HCl
Reaksi antara kedua larutan di atas terjadi sebagai berikut.
Pb(NO3)2(aq) + 2HCl(aq) ⟶ PbCl2(s) + 2HNO3(aq)
Padatan yang mungkin terbentuk adalah PbCl2 yang terdiri dari ion Pb2+ dan Cl-.
Diketahui:
s PbCl2=2a
Ditanya: Ksp?
Dijawab:
Reaksi pelarutan PbCl2 adalah sebagai berikut.
PbCl2(s) ⟶ Pb2+(aq) + 2Cl-(aq)

Ksp=[Pb2+][Cl−]2
=(s)(2s)2
=4s3
=4(2a)3
=32a3
Jadi tetapan hasil kali kelarutan dari PbCl2 adalah 32a3.