Contoh Soal

Geometri dan Pengukuran – AKM Numerasi

Sampel soal AKM untuk guru yang ingin cari sumber referensi dan mengirim latihan untuk siswa. Temukan bank soal AKM lengkap dan update dari layanan Premium

    1.

    Membuat Olahan Tuna

    Bu Sri adalah pengusaha olahan tuna yang dijual dalam kemasan plastik frozen food. Masing-masing jenis olahan membutuhkan jumlah daging yang berbeda.

    Tentukan benar atau salah pernyataan-pernyataan berikut ini!

    A

    Benar-Benar-Benar

    B

    Benar-Benar-Salah

    C

    Salah-Salah-Benar

    D

    Salah-Salah-Salah

    Pembahasan:

    Diketahui:

    Ditanya:

    Benar atau salah pernyataan-pernyataan tersebut?

    Dijawab:

    Kita cek masing-masing pernyataan.

    Berat daging untuk membuat 4 kemasan bakso tuna sama dengan untuk membuat 6 kemasan otak-otak tuna.

    Berat daging untuk membuat 4 kemasan bakso tuna =4×750=4\times750 gr =3.000=3.000 gr

    Berat daging untuk membuat 6 kemasan otak-otak tuna =6×500=6\times500 gr =3.000=3.000 gr

    Pernyataan benar.


    Setengah kilogram daging dapat digunakan untuk membuat 1 kemasan otak-otak tuna atau siomai tuna.

    Setengah kilogram atau dalam pecahan ditulis 12\frac{1}{2} kg = 500 gr

    Diketahui 1 kemasan otak-otak tuna atau 1 kemasan siomai tuna membutuhkan 500 gr daging

    Pernyataan benar.


    Berat daging untuk membuat 3 kemasan tahu tuna lebih banyak dibandingkan untuk membuat 4 kemasan siomai tuna.

    Berat daging untuk membuat 3 kemasan tahu tuna =3×850=3\times850 gr =2.550=2.550 gr

    Berat daging untuk membuat 4 kemasan siomai tuna =4×500=4\times500 gr =2.000=2.000 gr

    Pernyataan benar.


    Jadi, nilai pernyataan berturut-turut adalah benar-benar-benar.

    2.

    Membuat Olahan Tuna

    Bu Sri adalah pengusaha olahan tuna yang dijual dalam kemasan plastik frozen food. Masing-masing jenis olahan membutuhkan jumlah daging yang berbeda.

    Pasangkan jenis olahan di sebelah kiri dengan berat daging yang dibutuhkan di sebelah kanan sesuai dengan banyak kemasan yang akan dibuat!

    A

    B

    C

    D

    Pembahasan:

    Diketahui:

    Ditanya:

    Pasangan yang sesuai?

    Dijawab:

    Ingat bahwa 1 kg = 1.000 gr

    Berat daging untuk 6 kemasan otak-otak tuna =6×500=6\times500 gr =3.000=3.000 gr =3=3 kg

    Berat daging untuk 8 kemasan siomay tuna =8×500=8\times500 gr =4.000=4.000 gr =4=4 kg

    Berat daging untuk 2 kemasan bakso tuna =2×750=2\times750 gr =1.500=1.500 gr =1,5=1,5 kg

    Jadi, pasangan yang sesuai adalah

    Ingin coba latihan soal dengan kuis online?

    Kejar Kuis
    3.

    Membuat Olahan Tuna

    Bu Sri adalah pengusaha olahan tuna yang dijual dalam kemasan plastik frozen food. Masing-masing jenis olahan membutuhkan jumlah daging yang berbeda.

    Bu Ajeng: "Bu, saya pesan 10 kemasan tahu tuna dan 12 kemasan bakso tuna untuk lusa, ya."

    Berat daging yang perlu disiapkan untuk pesanan Bu Ajeng adalah ... kg.

    A

    22,5

    B

    20,5

    C

    18,5

    D

    17,5

    Pembahasan:

    Diketahui:

    Bu Ajeng pesan 10 kemasan tahu tuna dan 12 kemasan bakso tuna

    Ditanya:

    Berat daging untuk pesanan Bu Ajeng dalam kg?

    Dijawab:

    Total berat daging = berat daging untuk 10 kemasan tahu tuna + berat daging untuk 12 kemasan bakso tuna

    =(10×850)+(12×750)=\left(10\times850\right)+\left(12\times750\right)

    =8.500+9.000=17.500=8.500+9.000=17.500 gr

    Ingat bahwa 1 kg = 1.000 gr maka

    17.50017.500 gr =17.500÷1.000=17,5=17.500\div1.000=17,5 kg

    Jadi, berat daging yang perlu disiapkan untuk pesanan Bu Ajeng adalah 17,5 kg.

    4.

    Perbedaan Waktu WIB dan WIT

    Rike dan Martin adalah dua sahabat yang tinggalnya di daerah yang beda. Rike berada di Aceh sehingga menggunakan WIB dan Martin di Maluku menggunakan WIT.

    WIB 2 jam lebih cepat daripada WIT. Artinya, jika saat ini pukul 09.00 WIB di Aceh, maka pada saat yang bersamaan waktunya pukul 11.00 WIT di Maluku.

    Keduanya sering berbagi jadwal kegiatan di hari yang sama.

    Martin tidur selama ... menit.

    A

    400

    B

    450

    C

    500

    D

    550

    Pembahasan:

    Diketahui:

    Ditanya:

    Lama Martin tidur dalam menit?

    Dijawab:

    Lama Martin tidur

    Artinya Martin tidur selama =3+4,5=7,5=3+4,5=7,5 jam

    1 jam = 60 menit

    Lama Martin tidur =7,5×60=450=7,5\times60=450 menit

    Jadi, Martin tidur selama 450 menit.

    Ingin cari soal-soal HOTS?

    Soal HOTS
    5.

    Perbedaan Waktu WIB dan WIT

    Rike dan Martin adalah dua sahabat yang tinggalnya di daerah yang beda. Rike berada di Aceh sehingga menggunakan WIB dan Martin di Maluku menggunakan WIT.

    WIB 2 jam lebih cepat daripada WIT. Artinya, jika saat ini pukul 09.00 WIB di Aceh, maka pada saat yang bersamaan waktunya pukul 11.00 WIT di Maluku.

    Keduanya sering berbagi jadwal kegiatan di hari yang sama.

    Kesimpulan berikut yang benar adalah ...

    (Pilih semua jawaban yang benar!)

    A

    Waktu les renang Rike lebih cepat dibandingkan les sepak bola Martin.

    B

    Waktu tidur Martin lebih lama dibandingkan waktu tidur Rike.

    C

    Lama waktu belajar Rike dan Martin sama.

    D

    Lama waktu sekolah Rike dan Martin sama.

    Pembahasan:

    Diketahui:

    Ditanya:

    Kesimpulan yang benar?

    Dijawab:

    Kita cek masing-masing pilihan jawaban.

    Waktu les renang Rike lebih cepat dibandingkan les sepak bola Martin.

    Lama les renang Rike =17.3015.00=2.30=17.30-15.00=2.30

    Artinya Rike les renang selama 2,5 jam

    Lama les sepak bola Martin =17.0014.00=03.00=17.00-14.00=03.00

    Artinya Martin les sepak bola selama 3 jam

    Kesimpulan benar.


    Waktu tidur Martin lebih lama dibandingkan waktu tidur Rike.

    Lama Martin tidur

    Artinya Martin tidur selama =3+4,5=7,5=3+4,5=7,5 jam

    Lama Rike tidur

    Artinya Rike tidur selama =2+5=7=2+5=7 jam

    Kesimpulan benar.


    Lama waktu belajar Rike dan Martin sama.

    Lama Rike belajar =21.0019.00=02.00=21.00-19.00=02.00

    Artinya Rike belajar selama 2 jam

    Lama Martin belajar =20.3018.00=02.30=20.30-18.00=02.30

    Artinya Martin belajar selama 2,5 jam

    Kesimpulan salah.


    Lama waktu sekolah Rike dan Martin sama.

    Lama Rike sekolah =13.0007.00=06.00=13.00-07.00=06.00

    Artinya Rike sekolah selama 6 jam

    Lama Martin sekolah =13.0007.30=05.30=13.00-07.30=05.30

    Artinya Martin sekolah selama 5,5 jam

    Kesimpulan salah.

    Jadi, kesimpulan yang benar adalah "Waktu les renang Rike lebih cepat dibandingkan les sepak bola Martin" dan "Waktu tidur Martin lebih lama dibandingkan waktu tidur Rike".

    6.

    Perbedaan Waktu WIB dan WIT

    Rike dan Martin adalah dua sahabat yang tinggalnya di daerah yang beda. Rike berada di Aceh sehingga menggunakan WIB dan Martin di Maluku menggunakan WIT.

    WIB 2 jam lebih cepat daripada WIT. Artinya, jika saat ini pukul 09.00 WIB di Aceh, maka pada saat yang bersamaan waktunya pukul 11.00 WIT di Maluku.

    Keduanya sering berbagi jadwal kegiatan di hari yang sama.

    Jeda waktu les renang Rike ke belajar adalah ... jam.

    A

    1

    B

    1,5

    C

    2

    D

    2,5

    Pembahasan:

    Diketahui:

    Ditanya:

    Jeda waktu les renang Rike ke belajar?

    Dijawab:

    Les renang Rike berakhir pukul 17.30 WIB. Sedangkan waktu belajar Rike dimulai pukul 19.00 WIB.

    Maka, jeda yang dimiliki Rike ada

    1 jam = 60 menit

    ? jam = 30 menit

    3060×1=0,5\frac{30}{60}\times1=0,5 jam

    Jadi, jeda waktu les renang Rike ke belajar adalah 1,5 jam.

    Ingin cari soal-soal AKM?

    Hubungi Kami
    7.

    Membeli Bumbu Masak

    Bu Lita hari ini pergi ke pasar untuk membeli sejumlah bumbu masak.

    Berikut jenis bumbu masak dan masing-masing beratnya.

    Dari informasi di atas, pernyataan yang benar adalah ...

    A

    Bumbu masak paling berat yang dibeli adalah bawang putih.

    B

    Berat cabai merah yang dibeli sama dengan berat tomat.

    C

    Berat bawang bombai yang dibeli setengah dari berat bawang merah.

    D

    Total berat bumbu masak yang dibeli adalah 1,5 kg.

    Pembahasan:

    Diketahui:

    Ditanya:

    Pernyataan yang benar?

    Dijawab:

    Terlebih dahulu kita ubah satuan bawang putih dan cabai merah dalam satuan yang sama dengan bahan lainnya yaitu gram.

    1 kg = 1.000 gr

    1 ons = 100 gr

    Bawang putih =0,5×1.000=500=0,5\times1.000=500 gr

    Cabai merah =1×100=100=1\times100=100 gr

    Selanjutnya kita cek masing-masing pilihan jawaban.

    Pilihan 1: Bumbu masak paling berat yang dibeli adalah bawang putih.

    Dapat dilihat bahwa bawang merah merupakan bumbu masak paling berat yang dibeli, yaitu 800 gram.

    Pernyataan salah.


    Pilihan 2: Berat cabai merah yang dibeli sama dengan berat tomat.

    Berat cabai merah = 100 gr

    Berat tomat = 100 gr

    Pernyataan benar.


    Pilihan 3: Berat bawang bombai yang dibeli setengah dari berat bawang merah.

    Berat bawang bombai = 150 gr

    Berat bawang merah = 800 gr

    Setengah dari berat bawang merah =12×800=400=\frac{1}{2}\times800=400 gr

    Pernyataan salah.


    Pilihan 4: Total berat bumbu masak yang dibeli adalah 1,5 kg.

    Total berat bumbu masak = berat bawang putih + berat bawang merah + berat bawang bombai + berat cabai merah + berat tomat

    =500+800+150+100+100=1.650=500+800+150+100+100=1.650 gr

    1.650 gr =1.650÷1.000=1,65=1.650\div1.000=1,65 kg

    Pernyataan salah.


    Jadi, pernyataan yang benar adalah berat cabai merah yang dibeli sama dengan berat tomat.

    8.

    Membeli Bumbu Masak

    Bu Lita hari ini pergi ke pasar untuk membeli sejumlah bumbu masak.

    Berikut jenis bumbu masak dan masing-masing beratnya.

    Penjual kemudian menimbang sejumlah bawang putih yang sudah dipilih Bu Lita.

    Hal yang perlu dilakukan penjual adalah ....

    A

    menambahkan 500 gr bawang putih

    B

    mengurangi 200 gr bawang putih

    C

    membulatkan hasil timbangan menjadi 800 gr

    D

    menimbang ulang sampai hasil timbangan 400 gr

    Pembahasan:

    Diketahui:

    Bawang putih yang akan dibeli = 0,5 kg

    Hasil timbangan sebagai berikut

    Ditanya:

    Hal yang perlu dilakukan penjual?

    Dijawab:

    Ingat bahwa 1 kg = 1.000 gram

    0,5 kg =0,5×1.000=500=0,5\times1.000=500 gram

    Selanjutnya perhatikan angka yang ditunjuk pada timbangan. Timbangan tersebut memiliki skala 100 gram.

    Artinya bawang putih yang ditimbang lebih berat dari pesanan Bu Lita.

    Kelebihan = 700 - 500 = 200 gr

    Jadi, hal yang harus dilakukan adalah mengurangi 200 gr bawang putih.

    Ingin tanya tutor?

    Tanya Tutor
    9.

    Mengemas Susu Bubuk

    Bu Sekar adalah penjual toko kelontong. Ia mengemas susu bubuk ke dalam ukuran plastik seperti berikut.

    Ria juga diminta untuk mengemas susu bubuk ke dalam ukuran plastik yang berbeda.

    Model matematika yang sesuai dengan jumlah susu bubuk yang dikemas Bu Sekar adalah ....

    A

    10×10010\times100 gr

    B

    10×20010\times200 gr

    C

    100100 gr ×10\times10

    D

    200200 gr ×10\times10

    Pembahasan:

    Diketahui:

    Hasil kemasan milik Bu Sekar

    Ditanya:

    Model matematika yang sesuai?

    Dijawab:

    Ingat bahwa 1 kg = 1.000 gr

    Bu Sekar mengemas 1 kg susu bubuk menjadi 10 bungkus

    10 bungkus = 1.000 gr

    1 bungkus =1.000÷10=100=1.000\div10=100 gr

    Pahami konsep perkalian adalah penjumlahan yang berulang.

    A×B=B+B+B+B+...A\times B=B+B+B+B+... (B dijumlahkan sebanyak A)

    B×A=A+A+A+A+...B\times A=A+A+A+A+... (A dijumlahkan sebanyak B)

    Diketahui bahwa Bu Sekar menghasilkan 10 bungkus susu bubuk dengan setiap bungkus memiliki berat 100 gr. Maka model matematika yang sesuai adalah

    10×10010\times100 gr = 100 gr + 100 gr + 100 gr + ... + 100 gr (100 gr dijumlahkan sebanyak 10 kali)

    Jadi, model matematika yang sesuai adalah 10×10010\times100 gr.

    10.

    Mengemas Susu Bubuk

    Bu Sekar adalah penjual toko kelontong. Ia mengemas susu bubuk ke dalam ukuran plastik seperti berikut.

    Ria juga diminta untuk mengemas susu bubuk ke dalam ukuran plastik yang berbeda.

    Berat susu bubuk 1 kemasan milik Bu Sekar dan Ria berturut-turut adalah ....

    A

    150 gr dan 200 gr

    B

    100 gr dan 250 gr

    C

    150 gr dan 250 gr

    D

    100 gr dan 200 gr

    Pembahasan:

    Diketahui:

    Hasil kemasan Bu Sekar

    Hasil kemasan Ria

    Ditanya:

    Berat susu bubuk 1 kemasan milik Bu Sekar dan Ria?

    Dijawab:

    Ingat bahwa 1 kg = 1.000 gr

    Perhatikan bahwa 1 kg susu bubuk dikemas menjadi 10 bungkus oleh Bu Sekar

    10 bungkus = 1.000 gr

    1 bungkus =1.000÷10=100=1.000\div10=100 gr

    Berat susu bubuk 1 kemasan miliki Bu Sekar adalah 100 gr

    Selanjutnya, perhatikan 1 kg susu bubuk dikemas menjadi 4 bungkus oleh Ria

    4 bungkus = 1.000 gr

    1 bungkus =1.000÷4=250=1.000\div4=250 gr

    Berat susu bubuk 1 kemasan miliki Ria adalah 250 gr

    Jadi, berat susu bubuk 1 kemasan milik Bu Sekar dan Ria berturut-turut adalah 100 gr dan 250 gr.

    Daftar dan dapatkan akses ke puluhan ribu soal lainnya!

    Buat Akun Gratis