Latihan Fisika Kelas XII Teknologi Digital
# 4
Pilgan

Besaran fisik berikut dapat digunakan untuk menyatakan informasi 0 dan 1 pada media penyimpanan digital, kecuali ....

A

tegangan listrik

B

panjang gelombang

C

polarisasi kutub magnet

D

beda potensial listrik

E

daya listrik

Pembahasan:

Dalam melakukan penyimpanan data digital, besaran fisik yang digunakan haruslah memiliki dua nilai yang berbeda jauh untuk merepresentasikan nilai 0 dan 1. Selain itu, besaran fisik tersebut juga tidak boleh mudah merubah karena kondisi lingkungan di sekitarnya.

Perhatikan beberapa besaran berikut.

  1. Tegangan listrik → digunakan pada media penyimpanan berbasis solid state drive dengan +5 V sebagai nilai 1 dan 0V/-5V sebagai nilai 0.
  2. Panjang gelombang → digunakan pada media penyimpanan berbasis cakram optik seperti CD, DVD, dan BD.
  3. Polarisasi kutub magnet → digunakan pada media penyimpanan berbasis magnetic tape.
  4. Beda potensial listrik → memiliki arti yang sama dengan tegangan listrik, digunakan pada media penyimpanan berbasis solid state drive.

Sementara daya listrik tidak bisa digunakan sebagai besaran fisik untuk menyimpan data digital karena nilainya sangat mudah berubah-ubah.

Jadi, besaran fisik yang tidak dapat digunakan untuk menyatakan informasi 0 dan 1 pada media penyimpanan digital adalah daya listrik.