Latihan Fisika Kelas XI Gelombang
# 2
Pilgan

Contoh gelombang transversal yang dapat merambat baik melalui medium atau tanpa melalui medium perantara adalah ....

A

gelombang tali

B

gelombang cahaya

C

gelombang air

D

gelombang bunyi

E

gelombang slinki

Pembahasan:

Gelombang merupakan perambatan suatu getaran yang disertai pemindahan energi dari suatu tempat ke tempat lain, tetapi tidak disertai medium perambatannya. Berdasarkan medium perambatannya, gelombang dibedakan menjadi dua, yaitu:

  • Gelombang mekanik: gelombang yang memerlukan medium dalam perambatannya. Contohnya adalah gelombang bunyi, gelombang tali, gelombang air.
  • Gelombang elektromagnetik: gelombang yang dapat merambat baik melalui medium atau tanpa melalui medium perambatan. Contohnya adalah gelombang cahaya dan gelombang radio.

Sedangkan berdasarkan arah rambatnya, gelombang dibedakan menjadi:

  • Gelombang transversal: gelombang yang arah rambatnya tegak lurus dengan arah getarnya. Pada gelombang transversal, satu gelombang dihitung dengan satu gelombang ditambah dengan satu bukit. Contohnya adalah gelombang cahaya, gelombang tali, gelombang air.

  • Gelombang longitudinal: gelombang yang arah rambatnya sejajar dengan arah getarnya. Satu tegangan ditambah dengan satu regangan pada gelombang longitudinal sama dengan satu gelombang. Contohnya adalah gelombang pada pegas seperti slinki, dan gelombang bunyi.

Jadi, contoh gelombang transversal yang dapat merambat baik melalui medium atau tanpa melalui medium perantara adalah gelombang cahaya.