Latihan Bahasa Indonesia Kelas IX Menulis Cerita Pendek
# 6
Pilgan

Bacalah cerpen berikut!

Kepulan berwarna putih memenuhi setiap sudut di rumah kecil yang hanya bersekatkan kardus-kardus dan menebarkan aroma-aroma menyesakkan dada setiap orang yang berada dalamnya. Benda yang membuatku muak dan membencinya, karena bapak lebih suka membakar rokok dan menghembuskan asapnya daripada melihatku sekolah. "Buat apa sekolah tinggi-tinggi kalau nantinya kamu cuma jadi kuli,” ucap bapak saat kuutarakan niat untuk melanjutkan sekolah ke menengah pertama. 

(Sumber: woazy.com)

Arti kalimat langsung yang diucapkan tokoh Bapak tersebut adalah ....

A

menuntut ilmu ke jenjang yang lebih tinggi akan membuat derajat hidup kita naik

B

tidak ada gunanya menuntut ilmu hingga ke jenjang yang lebih tinggi

C

sekolah hingga ke jenjang yang lebih tinggi akan mengubah takdirnya untuk tidak menjadi seorang kuli

D

sebaiknya menjadi seorang kuli yang memiliki ilmu yang tinggi

Pembahasan:

Kalimat langsung yang diucapkan oleh Bapak tersebut adalah

"Buat apa sekolah tinggi-tinggi kalau nantinya kamu cuma jadi kuli,”

Terlihat dari kalimat tersebut bahwa Bapak ragu dan tidak yakin bahwa dengan sekolah hingga ke jenjang yang lebih tinggi akan mengubah takdir tokoh Aku untuk menjadi seorang kuli. Sehingga, arti dari kalimat yang diucapkan Bapak tersebut adalah tidak ada gunanya menuntut ilmu hingga ke jenjang yang lebih tinggi.