Latihan Matematika Peminatan Kelas X Aljabar Vektor
#
7
Pilgan
Diketahui vektor u=i−4j+2k,v=2i−2j−2k, dan w=2i−3j−k. Jika vektor p=au−2v tegak lurus dengan vektor w maka nilai a adalah ....
A
1
B
-5
C
2
D
4
E
-1
Pembahasan:
Diketahui:
Vektor-vektor u=i−4j+2k,v=2i−2j−2k, dan w=2i−3j−k.
Vektor p=au−2v tegak lurus dengan vektor w
Ditanya:
Nilai a ?
Jawab:
Berdasarkan yang diketahui diperoleh
p=au−2v
⇔p=a(i−4j+2k)−2(2i−2j−2k)
⇔p=ai−4aj+2ak−4i+4j+4k
⇔p=ai−4i−4aj+4j+2ak+4k
⇔p=(a−4)i+(4−4a)j+(2a+4)k
Perlu diingat definisi perkalian skalar sembarang vektor p dan q yaitu
p⋅q=∣p∣⋅∣q∣cosθ
dengan θ adalah sudut yang diapit oleh vektor p dan q.
Pada soal diketahui p=(a−4)i+(4−4a)j+(2a+4)k tegak lurus dengan w artinya sudut yang diapit vektor p dan w adalah θ=90° dengan cosθ=cos90°=0 sehingga
p⋅w=∣p∣⋅∣w∣cosθ
⇔p⋅w=∣p∣⋅∣w∣0
⇔p⋅w=0
Selain itu, perkalian skalar antara vektor a=a1i+a2j+a3k dan b=b1i+b2j+b3k juga didefinisikan sebagai